Timnas U-23 Juara MNC CUP 2013

Bekal yang manis jelang SEA GAMES 2013 yang akan di gelar di Myanmar. Timnas U-23 berhasil menyapu bersih kemenangan dan hanya kebobolan 1 gol saja. Meskipun lawan-lawan yang diundang dalam turnamen ini kelasnya di bawah INDONESIA. Tapi, setidaknya GARUDA MUDA mampu membangun rasa percaya diri yang bisa menghasilkan prestasi.


Tiga tim yang diundang untuk mengikuti MNC CUP adalah LAOS, PAPUA NUGINI, dan MALADEWA. Mengapa tidak memilih lawan seperti Malaysia, Singapura, Vietnam, Thailand, atau Myanmar ? Mungkin jawabannya jelas, persiapan waktu yang mepet karena jadwal kompetisi yang berdekatan dengan jadwal SEA GAMES nantinya. Mungkin tim-tim lain sudah menyusun program yang akan digunakan untuk persiapan SEA GAMES. Jadi tidak ingin program yang sudah terencana menjadi terganggu.

Berdasarkan regulasi, setiap tim undangan diperbolehkan menggunakan pemain senior maksimal 3 pemain.

Semua pertandingan berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno

21 November 2013

PAPUA NUGINI 0-1 MALADEWA (Ali Fasir '40pen)

INDONESIA U-23 3-0 LAOS (Ramdani Lestaluhu '43 - Andik Vermansyah '73 - Alfin Tuasalamony '77)


22 November 2013

LAOS 2-1 MALADEWA (Phoutthasay Khochalern '33 - Phouthone Innalay '66) - (Akram Abdul Ghanee '90pen)

PAPUA NUGINI 0-6 INDONESIA U-23 (Dendi Santoso '19 - Yandi Sofyan '38 '65 - Andik Vermansyah '53 - Bayu Gatra '72 - Ronny Beroperay '80)


24 November 2013

LAOS 3-1 PAPUA NUGINI (Khonesavanh Sihavong '35 '37 - Vilayout Sayyabounsou '88) - (Conn Ronald Gima '76)

INDONESIA U-23 2-1 MALADEWA (Ferinando Pahabol '22 - Dendi Santoso '77) - (Ali Fasir '12)


Klasemen
INDONESIA U-23  3 0 0 11-1 9
LAOS                        2 0 1  5-5 6
MALADEWA           1 0 2  3-4 3
PAPUA NUGINI      0 0 3 1-10 0

Penghargaan
Juara : INDONESIA U-23 ($ 50.000)
Runner-Up : LAOS ($ 25.000)
Peringkat 3 : MALADEWA ($ 15.000)
Peringkat 4 : PAPUA NUGINI ($ 10.000)
Top Skor :  
Andik Vermansyah
Yandi Sofyan Munawar
Khonesavanh Sihavong
Ali Fasir
Dendi Santoso
($ 10.000)



sumber :
wikipedia
Bolanews.com
Goal

Tidak ada komentar:

Posting Komentar